post image

LSPI Resmi Terima Akreditasi Pemantau, Koordinator Daerah Kota Lubuklinggau Buka Posko Pengaduan Pilkada 2024

Lubuklinggau, Bintang Save.Com – 9 November 2024. Setelah melalui proses verifikasi administrasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Lubuklinggau, lembaga pemantau Lentera Studi Pemuda Indonesia (LSPI) resmi menerima akreditasi pemantau dari KPU.

Akreditasi ini diserahkan langsung oleh Komisioner KPU, Vera Yulita, S.P., yang membawahi Divisi Data dan Informasi, kepada Ketua Umum LSPI, Sevitri Restu Wardhini, didampingi empat pengurus LSPI lainnya. Prosesi ini turut disaksikan oleh empat komisioner KPU lainnya dan dihadiri oleh sejumlah lembaga pemantau lainnya.

Aspin Dodi, Ketua KPU Kota Lubuklinggau, berharap seluruh lembaga pemantau yang terlibat dapat menjaga nama baik dan integritas masing-masing. Senada dengan itu, Komisioner Andre Afandi dari Divisi Sumber Daya Manusia dan Partisipasi Masyarakat menekankan bahwa lembaga pemantau memiliki hak dan kewajiban untuk terlibat dalam seluruh proses pilkada di Kota Lubuklinggau.

Sevitri Restu Wardhini mengucapkan terima kasih kepada KPU atas kepercayaan yang diberikan kepada LSPI. Ia menegaskan bahwa akreditasi ini menjadi peluang bagi LSPI untuk turut berpartisipasi aktif dalam menjaga demokrasi di Kota Lubuklinggau.

Sebagai langkah konkret, LSPI membuka posko pengaduan bagi masyarakat selama proses pilkada berlangsung. Posko ini menerima aduan dari seluruh kalangan masyarakat yang menemukan pelanggaran atau tindakan yang tidak sesuai dengan ketentuan pilkada di Lubuklinggau. LSPI akan menindaklanjuti laporan tersebut hingga ke tingkat yang lebih tinggi, mulai dari Bawaslu Kota, Bawaslu Provinsi, hingga Bawaslu RI, dan bahkan ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) jika diperlukan. (Ferry)

0 Komen