Rahmad Hidayat dan Rustam Efendi Janjikan Kesejahteraan Masyarakat dan Dukungan untuk UMKM
Lubuklinggau, Bintang Save.Com - Dalam orasi politiknya, calon wali kota Lubuklinggau, H. Rahmad Hidayat, menegaskan bahwa niat pencalonannya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Kami mencalonkan diri dengan tujuan untuk meringankan beban masyarakat, bukan hanya ketika ada permintaan bantuan, lalu mengatakan ‘coel sen, coel sen’. Uang di Lubuklinggau ini banyak, dan kami berjanji bahwa uang negara harus dikembalikan kepada masyarakat,” ujarnya.
Rahmad Hidayat kemudian memberikan kesempatan kepada calon wakilnya, H. Rustam Efendi, untuk memaparkan visi dan misinya. Dalam pidatonya, H. Rustam Efendi berjanji akan memberikan gaji untuk marbot, guru ngaji, dan tukang gali kubur yang akan ditanggung oleh pemerintah. Selain itu, ia juga menyampaikan komitmen untuk memberikan bantuan bagi pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) tanpa syarat pinjaman. “Semua akan diberikan cuma-cuma, bukan sebagai pinjaman,” pungkas Rustam.
(Ae/Ferry)
0 Komen